Review Philips KeraShine Airstyler: Sisir Pengering Sekaligus Penata Rambut

Dalam artikel ini, kami membahas alat penata rambut multi-fitur, yang mungkin terbukti menjadi penghemat waktu bagi Anda.
Penata rambut yang hadir dengan banyak fitur kenyamanan dan keamanan.
Apakah Anda seorang mahasiswi, pekerja kantoran, atau ibu rumah tangga, makeup dan perawatan rambut setiap hari adalah pekerjaan yang tidak dapat dihindari.
Perawatan rambut sehari-hari menghabiskan waktu makeup yang signifikan karena rambut adalah bagian penting dari kecantikan wanita.
Seiring perkembangan teknologi di abad ini, alat-alat baru bermunculan untuk menyesuaikan elemen vital ini.
Beberapa wanita memiliki rambut lurus, berkilau, dan menarik sementara yang lain berjuang dengan gaya rambut keriting mereka.
Namun, tidak ada yang perlu dikhawatirkan sekarang karena kami telah memilih salah satu alat styling rambut keren, yang bekerja dengan semua gaya rambut.
Dengan alat penata rambut ini, Anda bisa mendapatkan tampilan rambut ala salon yang sempurna di rumah.
Dalam artikel ini, kami membahas alat penata rambut multi-fitur, yang mungkin terbukti menjadi penghemat waktu bagi Anda.
Penata rambut yang hadir dengan banyak fitur kenyamanan dan keamanan.
Blow-drying adalah bagian yang tidak terpisahkan dari penataan rambut harian.
Memegang pengering rambut di satu tangan dan sisir di tangan yang lain adalah tugas yang sulit untuk semua orang.
Untuk membuat tugas berat ini mudah, Philips muncul dengan produk uniknya.
Philips Kerashine Airstyler HP8659 adalah perangkat hibrida yang berfungsi baik sebagai pengering rambut dan sisir.
Ini adalah alat yang berguna yang dapat menghemat waktu dan usaha Anda selama jam sibuk.
Desain
Airstyler ini memiliki dua unit – satu unit menghasilkan udara panas dan unit lainnya yaitu sisir yang memberi gaya pada rambut Anda.
Lapisan hitam metalik membuat produk ini terlihat lebih premium.
Alat ini tidak berat, jadi Anda akan merasa cukup mudah mengoperasikannya.
Genggaman pegangan yang nyaman semakin meningkatkan pengalaman penggunanya.

Apa yang bisa dilakukan dengan alat ini?
Alat ini dapat digunakan untuk blow dry dan meluruskan rambut Anda.
Meskipun Anda tidak akan mendapatkan hasil pelurusan seperti salon, tetapi ini mengurangi rambut megar, kaku dan sulit diatur alias frizzy dan membuat rambut Anda terlihat lebih alami.
Alat ini adalah pilihan yang baik untuk Anda yang tidak menyukai tampilan buatan yang dihasilkan oleh alat catok biasa.
Photo: bingxinn.blogspot. com
Bagaimana kinerja Philips Airstyler ini?
Ada dua mode panas pada airstyler ini.
Mode low heat dapat digunakan jika Anda khawatir tentang kerusakan yang dapat dilakukan alat ini pada rambut Anda.
Mode high heat bagi para pengguna yang telah menggunakan pelurus rambut dan tahu bagaimana merawat rambut mereka dengan baik.
Hal yang tidak sesuai harapan adalah bahwa bahkan dalam mode high heat suhunya tetap jauh lebih rendah.
Ini berarti Anda harus menghabiskan lebih banyak waktu untuk meluruskan rambut Anda.
Juga, kinerjanya tidak lebih baik dari catokan biasa.
Sebelum menggunakan perangkat ini, pastikan untuk mengeringkan rambut Anda dengan handuk, atau Anda tidak akan mendapatkan hasil yang diinginkan.
Fitur tambahan seperti Keratin Infusion dan Ionic conditioning akan memberikan sentuhan mengkilap pada rambut Anda.
Photo: thebeautypride. com
Apakah aman?
Airstyler ini adalah salah satu alat penata rambut paling aman yang saat ini tersedia di pasaran.
Muncul dengan fitur ThermoProtect yang mencegah rambut Anda menjadi terlalu panas.
Ditambah dengan lapisan keramik yang fitur-fiturnya dianggap jauh lebih aman daripada alternatif seperti logam.
Kelebihan:
- Dapat mengeringkan dan menata rambut Anda pada saat yang bersamaan
- Tampilan alatnya sangat bagus
- Aman dan mudah digunakan
- Kabel swivel yang panjang
- Dengan Keratin infusion dan ionic conditioning
- Menggunakan lapisan keramik
Kekurangan:
- Kurang memberikan hasil terbaik
- Tidak terlalu efektif meluruskan rambut
Kesimpulan
Tentunya perangkat ini tidak dapat menggantikan alat pelurus rambut Anda.
Alat ini pada dasarnya adalah pengering rambut yang telah dilengkapi dengan beberapa fungsi pelurus rambut.
Harga: Kisaran Rp 500 ribu.
Fitur: Kabel 1,8 meter, dua pengaturan fleksibel untuk panas dan Control, lapisan keramik, kapasitas 650 Watt.
Leave a Comment
No Comments
There are no comment for this article yet. Be the first one to post a comment!