Tips Menyehatkan Bagi Para Ibu Baru

Tips Menyehatkan Bagi Para Ibu Baru

MENJADI SEORANG IBU BARU MERUPAKAN HAL YANG MENYENANGKAN SEKALIGUS MELELAHKAN, JADI MENEMUKAN HARMONI MERUPAKAN SESUATU YANG PENTING.

Hidup dengan seorang bayi adalah hal yang menyibukkan, seperti yang ibu dengan kurang tidur tahu, dan akan sulit untuk mengurus kehidupan keluarga dan diri sendiri di waktu yang sama.

Bagaimanapun, mengurus diri sendiri itu penting, karena jika seorang ibu sehat dan bahagia, anggota keluarga yang lain pun akan begitu.

Tips-tips di bawah ini akan membantu Anda tetap sehat dan bahagia.

RENCANAKAN DIET SEHAT

“Diet yang baik adalah hal penting bagi ibu baru agar energinya terjaganya,” menurut konsultan makanan Judi Syarif.

Sebagai seorang ibu, Anda tidak boleh sakit, tapi jika Anda sakit, nutrisi yang baik akan menyembuhkan Anda lebih cepat.

  • Mulailah hari Anda dengan sarapan bergizi, seperti bubur dengan buah atau muesli dengan yoghurt.
  • Selalu sediakan cemilan bernutrisi.
  • Batasi konsumsi kafein dan gula. Konsumsilah makanan yang kaya vitamin C dan sayuran hijau kaya antioksidan.
  • Simpan persediaan makanan yang kaya zat besi dan zinc, seperti daging merah tipis, tiram, dan kerang.

BERISTIRAHATLAH YANG BANYAK

Seorang ibu baru harus melupakan untuk kembali menggunakan celana jeans ketat dan lebih baik untuk merawat dirinya sendiri, menurut Saimaa Miller, direktur The Last Resort Organic Detox Spa.

“Beristirahatlah selagi bisa. Dengan lebih banyak energi, Anda akan lebih mudah menghadapi aktifitas Anda.”

  • Tidurlah saat bayi Anda tidur.

Bawalah bayi saat Anda melakukan perkerjaan rumah, lalu tidur saat bayi tertidur.

  • Jika tidak bisa tidur, merebahkan diri di sofa juga dapat membantu memulihkan energi.

“Pusatkan pada pernafasan dan cobalah untuk mengosongkan pikiran Anda,” kata Miller.

  • Suami Anda dapat menggantikan kegiatan mengurus Anak di malam hari sehingga Anda dapat tertidur dengan cukup.
  • Membangun komunitas di sekitar Anda.

“Bantu teman Anda sehingga mereka membantu Anda dan menyerahkan beberapa pekerjaan rumah pada anggota keluarga,” kata Miller.

BUGAR SAAT BEROLAHRAGA

“Berolahraga membuat Anda tetap sehat, memberikan rutinitas, dan memulihkan keseimbangan hidup.”

Kata Lisa Rancan dari Rancan Sisters Fitness.

  • “Berjalan selama 10 menit dengan bayi Anda atau mengangkat pinggul,” kata Rancan
  • Menonton DVD kebugaran hingga Anda bisa bugar saat berolahraga.
  • Melakukan Yoga dan senam Pilates merupakan hal yang sangat baik.
  • Mencari gym atau kolam renang yang menyediakan fasilitas untuk menjaga anak hingga Anda dapat berolahraga sendirian.

TIGA CARA MEMBUAT ANDA TETAP BERSEMANGAT

  1. Lakukan yoga selama lima menit.

Pose anjing meregangkan tubuh dari kepala sampai jari kaki, sedangkan pose anak menurunkan ketegangan.

      2. Jika Anda mengalami hari yang berat, percikkan air dingin ke wajah, sikat gigi, dan sisir rambut Anda.

Ini akan membuat Anda merasa hidup kembali.

      3. Nyalakan musik dan menarilah dengan bayi Anda.

Hal ini akan dengan cepat meningkatkan semangat Anda.